Pages

Lemang

Lemang merupakan sejenis penganan tradisional khas Melayu populer yang terbuat dari campuran beras ketan dan santan. Nuansa tradisionalnya sangat terasa karena penggunaan bambu sebagai media untuk memasakanya, di mana campuran bahan tersebut dimasukkan ke dalam seruas bambu yang sebelumnya dilapisi daun pisang kemudian dibakar. Lemang terkenal di seluruh nusantara dan juga negara-negara yang termasuk dalam rumpun Melayu, seperti Malaysia, Brunei, dan Singapura.

Bagi suku Melayu, lemang biasa disantap pada saat hari raya Idul Fitri atau Idul Adha. Kota Tebingtinggi di Sumatera Utara bahkan mendapat julukan sebagai kota lemang karena cita rasa lemangnya yang terkenal kelezatannya. Lemang juga dikenal sebagai salah satu makanan tradisional suku Dayak untuk pesta dan upacara adat.

Lemang lebih nikmat disantap selagi masih hangat. Cara mengonsumsi lemang berbeda-beda antara daerah yang satu dengan lainnya. Ada yang senang menikmatinya dengan cara manis (seperti dengan ditambah tapai ketan hitam, selai, kinca, atau srikaya) atau dengan cara asin (rendang, telur, dan lauk-pauk lainnya). Malah ada juga yang memakannya dengan buah-buahan seperti durian.

Lemang
BAHAN :
1 kg beras ketan
1 liter santan dari 3 butir kelapa
2 batang bambu ukuran sedang
Garam secukupnya

CARA MEMBUAT :
1. Cuci beras ketan dan tiriskan.
2. Gulung daun pisang dan masukkan ke dalam bambu sesuai bulatan bambu.
3. Masukkan santan ke dalam bambu.
4. Masukkan beras ketan ke dalam bambu yang sudah dilapisi daun pisang, sisakan ruang sekitar satu atau dua inci, dan jangan terlalu penuh. Tutup bagian atas bambu dengan daun pisang.
5. Bakar dengan menggunakan api sedang selama satu jam. Bolak-balikkan bambu setiap 15 menit agar matang merata.
6. Setelah tidak terlalu panas, keluarkan lemang dari bambu lalu potong kecil-kecil dan lemang siap disajikan. Sajikan dan nikmati lemang dengan tambahan bahan lain sesuai selera masing-masing.
0

Lepet Kacang Merah

Bahan dan cara untuk membuat lepet kacang merah hampir sama dengan lepet ketan. Lepet kacang merah ini merupakan variasi dari lepet ketan dengan bahan isian berupa kacang merah.

Lepet Kacang Merah
BAHAN :
300 gr beras ketan, cuci, dan rendam 3 jam
1/2 butir kelapa setengah tua, parut kasar
75 gr kacang merah, rebus matang
20 lembar daun kelapa muda
2 liter air untuk merebus
Garam secukupnya
Tali untuk mengikat

CARA MEMBUAT :
1. Aduk beras ketan, kelapa, dan garam, lalu kukus setengah matang.
2. Campur dengan kacang merah, aduk rata.
3. Ambil 1 lembar daun kelapa, buat lilitan melingkar, tekan bagian tengahnya, lalu tarik tepinya ke atas perlahan membentuk tabung.
4. Tuangkan 1 sendok makan isian, lalu padatkan
5. Rapatkan daun kelapa bagian atasnya dan ikat. Rebus hingga matang

Untuk : 20 buah
0

copyright © . all rights reserved. designed by Color and Code

grid layout coding by helpblogger.com